seumpama nafas
hembuskan lembaran kisah
memenuhi ruang
pondok kecil di pinggir zaman
seumpama atap
tempat bernaung
jalani hidup berbagi ratap
merayap menggapai bintang
serupa duri di wangi mawar
dua sisi berbeda di koin yang sama
tetap menyatu saling menghargai pemahaman
di latar ikrar, tiada tersirat penghianatan
meski esok entah dimana menikmati matahari sendirian
namun untuk cinta selalu ada tempat
meski di kesunyian, sendiri bukanlah sepi
di ruang yang sama nafasku nafasmu ikrarkan setia
di pondok bernama Sahabat Sejati
pondok kecil kita
Abdie,13072011
Tidak ada komentar:
Posting Komentar