Ae. R


Sabtu, 09 Juli 2011

Ibu dan Bapakku

Mencumbu karang
Di atas piring kutaruh gelombang
Derunya kujadikan santapan 
Hingga laut ku jadikan Ibuku

Pedih perih ku jadikan bunga
Menyibak duri di wangi mawar 
Ku ikuti aliran darah ke tengah rimba
Hingga belantara ku jadikan Bapakku

Setubuhi waktu mendekap makna
Senggama kata berbagi kalimat
ku melihat kejujuran, dan keadilan
Tak berdaya di bau ketiak-ketiak kehidupan

Ibuku lebih terhormat dari kejujuran
Bapakku lebih mulia dari keadilan



Abdie,11022007


Tidak ada komentar:

Posting Komentar